Dasar Pembangunan Aplikasi Android Part 2

Posted by Unknown Tuesday 29 April 2014 0 komentar

Metode yang terdapat pada Activity :

OnCreate ( )

Panggilan Activity pertama kali dibuat. Biasanya merupakan metode dimana view yang ingin ditampilkan dibuat, membuat data file, maupun menginisialisasi Activity, saat memanggil OnCreate, kerangka Android melewati sebuah bundel objek yang mengandung state Activity yang disimpan ketika Activity pertama dijalankan

OnStart ( )

Dipanggil sebelum Activity terlihat pada layar. Ketika Activity dapat menjadi Activity foreground, maka akan dipanggil method OnResume () sedangkan jika tidak maka akan dipanggil method OnStop ().

OnResume ( ) 

Dipanggill setelah OnStart () apabila Activity dapat menjadi foreground. Saat ini, Activity dapat bereaksi dengan penguna. OnResume () juga akan dipanggil ketika Activity initidak menjadi foreground karena ada Activity lain lalu Activity lain akhirnya selesai dan Activity kembali menjadi foreground.

OnPause ( ) 

Dipanggil ketika Activity lain dibawa ke foreground. Pada status ini Activity tidak memiliki akse ke layar.

OnStop ( )

Dipanggil ketika Activity tidak lagi terlihat karena adanya Activity lain yang dibawa ke foreground atau Activity ini dimatikan.

OnDestroy ( )

Dipanggil terakhir sebelum Activity dimatikan ketika Android membutuhkan resources yang digunakan oleh Activity.

1.3 Daur Hidup Service

Daur hidup service hampir sama dengan Activity tetapi memiliki beberapa perbedaan untuk detailnya.

OnCreate ( ) dan OnStart ( )

Dipanggil apabila seorang klien memanggil Context.startService(intent). Jika service belum berjalan maka Android akan membuatnya dan memanggil OnCreate () diikuti method OnStart (). Apabila service telah berjalan, Android hanya akan memanggil OnStart ().

OnBind ( ) 

Ketika klien membutuhkan koneksi ke service maka akan dipanggil Context.bind. Pemanggilan ini akan mengakibatkan pembuatan service apabila service tidak sedang berjalan tanpa memanggil OnStart ().

OnDestroy ( )

Sama dengan Activity, method ini akan dipanggil ketika service akan dimatikan, Android akan dimatikan service apabila telah tidak ada lagi klien yang memulai atau bind ke service ini.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Dasar Pembangunan Aplikasi Android Part 2
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://dasawarnadunia.blogspot.com/2014/04/dasar-pembangunan-aplikasi-android-part.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Post a Comment

Template by Blogger | Copyright of DASA WARNA.